Tips cara memilih kaos yang baik dan berkualitas

 Tips cara memilih kaos yang baik dan berkualitas lengkap

Kaos merupakan kebutuhan Pokok, apalagi di zaman yang sudah modern seperti ini. Tak jarang banyak dari kita yang belum/tidak bisa memilih kaos dari segi bahan maupun dari segi desain agar tampil/terlihat lebih menarik.

Hari ini saya akan membagikan tips seputar Tips cara memilih kaos yang baik dan berkualitas. Hidup di dunia ini dibikin berwarna aja, jangan di bikin monoton, kayak pake kaos yang udah jadul apa ketinggalan jaman gitu.

Ok to the point aja ni saya udah banyak omong haha.
Simak point-point berikut :

  • Pemilihan bahan : pemilihan bahan kaos dalam melakukan pemilihan sangatlah penting karena bahan dari kaos sangatlah berpengaruh ketika anda memakainya. Karena terkadang tidak sedikit bahan dari kain kaos yang di jual itu tidak berkualitas alias berapa kali dapakai sudah rusak atau benangnya langsung banyak yang keluar. Dalam pemilihan bahan ini kami lebih menyarankan anda untuk membeli kaos yang menggunakan bahan katun. Karena kaos yang menggunakan bahan katun rasanya akan lebih lembut ketika anda pakai. Selain itu kaos yang terbuat dari bahan dasar katun akan lebih menyerap keringat jadi akan sangat enak ketika digunakan untuk kegiatan apapun bahkan sudah banyak juga kaos olahraga yang dibuat dengan bahan dasar katun.
  • Perhatikan jahitan : selain bahan kualitas jahitan pada kaos juga sangat penting karena jahitan pada kaos pada dasarnya adalah membentuk kaos sehingga terlihat pantas ketika dipakai. Mengapa kami menyarankan anda untuk lebih memperhatikan jahitan pada kaos?? Karena yang di takutkan adalah kaos yang anda beli ketika dicuci jahitanya banyak yang lepas atau rusak, itulah hal yang paling ditakutkan, dan bagaimana cara membedakan jahitan yang bagus dengan yang tidak?? Caranya yaitu dengan anda lihat kerapian dari jahitan di kaos yang akan anda beli. Biasanya jahitan yang terlihat kurang rapat atau renggang itu bukanlah kualitas jahitan yang bagus alias hasil yang buruk.
  • Pemilihan harga : mengapa harga juga termasuk tips ?? ya karena yang ditakutkan adalah anda akan tertipu. Biasanya orang menilai jika barang yang mahal adalah barang yang bagus padahal tidak demikian. Banyak oknum – oknum yang memanfaatkan kesempatan seperti ini untuk mencari keuntungan lebih sehingga sangatlah penting anda mempertimbangkan antara kualitas dari kaos yang anda beli dengan harga yang di pasang untuk kaos yang anda beli tersebut.
  • Pemilihan sablon : jadi jika gambar atau tulisan yang berada di kaos anda berasal dari sablon anda harus memperhatikan dengan teliti sablon kaos yang anda beli. Biasanya orang menilai kalau sablon itu sama saja padahal tidak. Tidak jarang pula sablon kaos yang tidak awet alias baru dicuci berapa kali sudah pecah. Maka dari itu anda harus lebih selektif lagi untuk membeli kaos yang akan anda beli dan anda pakai.
Juga saya ada referensi nih, kalo anda ingin pake kaos hasil desain sendiri apa pengen kaos dengan desain permium dan harga terjangkau, bisa nih di www.zeein.top , desain yang selalu up to date dan dengan bahan Cotton Comben 24s yang adem dan menyerap keringet bakalan bikin hari-hari kamu lebih ngeeh~ :D

O iya, kalo anda mau langsung lihat-lihat Kaos Distro Keren dengan desain yang kekinian banget bisa deh, monggo pinarak :)

Nah, saya udah ngomong panjang lebar nih, eh ngetik haha
Oke, share kali ini mungkin tentang Tips cara memilih kaos yang baik dan berkualitas saya akhiri, semoga bermanfaat ! Jangan lupa share ilmu ini kepada karib kerabat dan teman-teman anda :)

See ya !

0 Response to Tips cara memilih kaos yang baik dan berkualitas

Posting Komentar